Penjabat Gubernur Kaltim Terima Audiensi Yayasan Ikatan Keluarga Minang

Keterangan Foto : Penjabat Gubernur Kaltim Terima Audiensi Yayasan Ikatan Keluarga Minang
banner 120x600

Samarinda – Penjabat Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik menerima audiensi dan silaturahmi Yayasan Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kaltim di VVIP Room Rumah Jabatan Gubernur Kaltim, pada Kamis (4/4/2024).

Akmal mengatakan bahwa IKM Kaltim selain bersilaturahmi juga menyampaikan aspirasi dan gagasan yang akan mereka laksanakan. Menurutnya, silaturahmi ini bagus sekaligus ajang mensosialisasikan program Pemprov Kaltim agar didukung warga.

banner 728x250

Saat ini ada sekitar 2 ribu lebih keluarga Minang yang ada di Kaltim dan telah menjadi bagian masyarakat Benua Etam. Akmal pun berharap warga Minang mampu berkontribusi terhadap pembangunan daerah, minimal dapat menyediakan makanan sehat melalui rumah makan Padang yang ada di Kaltim.

Pada kesempatan itu pula, warga IKM menyampaikan akan berkonsolidasi dan melaksanakan acara halal bihalal yang akan digelar pada 5 Mei mendatang. Akmal menyatakan siap untuk hadir.

Selain itu, Akmal menawarkan dan mendorong warga IKM untuk membangun greenhouse. Terutama mereka yang memiliki rumah makan didorong untuk membangun greenhouse, agar kebutuhan sayur mayur mereka terpenuhi sendiri.

Berdasarkan pengakuan warga IKM, lanjut Akmal, ada yang memiliki 11 rumah makan dan memerlukan sayuran setiap harinya.

“Kenapa tidak menanam sendiri melalui greenhouse yang setiap hari bisa dipanen,” tanya Akmal.

Meskipun Akmal mengaku butuh proses, dia berharap mereka yang memiliki rumah makan bisa memiliki greenhouse sehingga bisa menyuplai kebutuhan mereka sendiri.

Akmal Malik berharap seluruh warga Kaltim dari etnis Jawa, Bugis, Minang, Banjar dan suku lainnya agar ada rasa memiliki Kaltim, sehingga semua bertanggung jawab untuk membangun Kaltim dengan porsinya masing-masing.

Sesuai peribahasa, “di mana bumi dipijak di situ langit dijunjung,” ujar Akmal. Artinya di manapun berada warga IKM ikut bertanggung jawab menjaga keharmonisan dan kedamaian.

“Suku apapun anda, harus bersama-sama membangun serta menjaga persatuan dan kesatuan, sehingga daerah ini tetap kondusif,” pesan Akmal. (!)

Loading

banner 728x250
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x250