Oknum Pegawai Satpol PP Jembrana Tertangkap Bawa Sabu

Ket Foto: ilustrasi
banner 120x600

Jembrana – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Jembrana, Bali, menangkap seorang oknum pegawai di Satuan Polisi Pamong Praja (SatpolPP) Kabupaten Jembrana berinisial A. A ditangkap pada Sabtu (20/1/24) lalu saat sedang berkumpul bersama teman-temannya di pusat kota Negara.

Kasi Humas Polres Jembrana, Iptu Komang Triatmajaya mengatakan, penangkapan A dilakukan saat petugas melakukan patroli gabungan di areal berkumpul anak-anak muda. Saat dilakukan pemeriksaan, petugas menemukan barang bukti berupa sabu-sabu di dalam jok motor A.

banner 728x250

“Saat giat patroli kita amankan satu terduga pelaku beserta barang bukti yang diduga sabu-sabu,” kata Triatmajaya saat dikonfirmasi, Senin (22/1/2024).

Triatmajaya mengatakan, A saat ini masih menjalani pemeriksaan di Mapolres Jembrana. Petugas juga masih melakukan pengembangan untuk mengungkap jaringan pengedar sabu yang melibatkan A.

“Informasi awal inisial A dan pegawai SatpolPP Jembrana, masih menunggu hasil labfor,” ujar Triatmajaya.

Sementara itu, Kepala SatpolPP Kabupaten Jembrana, I Made Leo Agus Jaya, membenarkan terkait salah satu oknum pegawainya yang diamankan pihak kepolisian.

“Benar ada satu oknum pegawai kontrak yang diamankan polisi. Kita serahkan kepada pihak berwajib,” kata Leo.

 

Loading

banner 728x250
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x250